Culinary night Sarijadi


Culinary night Sarijadi
Culinary night Sarijadi
Acara menyambut bulan suci Ramadhan, launching maghrib mengaji, launching ayo bayar zakat. Menjelang malam di isi dengan tabligh akbar okeh Ada ustad Riana taufik saleh, dan seluruh acara berlangsung dari jam 10 pagi sampai jam 10 malam. Yang bertempat di Jln. Perintis Sarijadi Bandung, pada (04/06/2016)

Suasana sangat meriah karena bertepatan dengan malam minggu,  dimana pengunjung yang datang didominasi oleh anak muda, tapi banyak juga yang hadir dengan membawa keluarga

"Rame banget, apalagi stand yang jualan eskrim, sosis dan aromanis" tutur Irfa hajarwati lubis

Kurang lebih ada 98 stand menjajakan makanan kuliner khas bandung, dari mulai mkanan tradisional sampai makanan yang bermerek.

"Saya beli Pisang ijo, kerak telor, sama tempe mendoan," tutut irfa saat ditanya belanja apa saja di acara tersebut bersama ibu dan kaka  perempuannya

Kegiatan ini berlangsung disepanjang ruas jalan Sarijadi, sehingga Jalan ditutup total, tapi tidak menyebabkan kemacetan yang parah karena pengguna jalan bisa memilih jalur alternatif lain. Acara berjalan aman terkendali dari mulai pagi sampai acara beres di malam hari berkat kerjasama pihak kepolisian dan Karangtaruna setempat,

Terima kasih atas kunjungannya, silakan tinggalkan jejak di kolom komentar