D'Moners Home, Cafe Unik Bertema Doraemon

D'Moners Home
D'Moners Home. 
D'Moners Home, Cafe Unik Bertema Doraemon - Bandung sangat sarat akan kuliner. Tempat makan yang enak dan unik terus bermunculan. Persaingan yang ketat membuat pelaku usaha kuliner di Kota Kembang harus pintar-pintar menarik perhatian konsumen. Bukan hanya rasa, tapi harus memiliki keunikan tersendiri yang bisa membuat konsumen merasa penasaran. Salah satu tempat kuliner nyentrik di bandung adalah D’moners Home.

D’moners Home adalah sebuah café bertema Doraemon. Kafe yang unik ini beralamat di Jalan PHH. Mustofa No.73, Bandung. Dari luar, bangunannya terlihat mungil dan tidak ada yang spesial. Tempat parkir  juga tidak terlalu luas.

Namun ketika masuk, mata kita langsung dimanjakan dengan sebuah ruangan bernuansa biru berhiaskan wallpaper tiga dimensi bergambar Doraemon dan kawan-kawan. Pada bagian dinding sebelah kiri terdapat rak berisi koleksi mini figur Doraemon, Nobita, Giant, Suneo, dan Shizuka.

Ruangan lantai satu tidak terlalu luas. Hanya ada sebaris meja dan tempat duduk. Namun tidak perlu khawatir. Pengunjung bisa memilih lantai dua yang lebih luas dan konsepnya lebih menarik. Ruangan ini didesain mirip kamar Nobita, lengkap dengan meja belajar dan laci mesin waktu, tempat koleksi komik, televisi yang menayangkan film Doraemon, pintu ke mana saja, dan dinding yang digambar mirip lemari Doraemon.

Di dekat tangga terdapat spot foto dengan background rumah dan lapangan tempat main Nobita dan kawan-kawan. Masih banyak spot foto menarik lainnya yang bisa dieksplor di setiap sudut ruangan. Jadi, buat kalian penggemar film kartun Doraemon wajib datang ke tempat yang satu ini.

Oh ya, di sini suasananya lebih santai karena tempat makannya didesain ala lesehan Jepang. Pengunjung bisa duduk di lantai beralaskan karpet sambil menghadap meja bergambar pernak pernik film Doraemon. Sambil menunggu pesanan datang, pengunjung bisa membaca koleksi komik atau nonton film Doraemon.

Tidak hanya ruangan yang bertema Doraemon. Aneka makanan yang disajikan di kafe ini juga namanya ala-ala kesukaan keluarga Nobi dan Doraemon seperti dorayaki, ramen ganari, Doraemon bento, omurice selimut waktu, jelly transilator cheese, gouda chicken cordon blue, dan chiruchiru chicken mayo.

Semua menu makanan yang disajikan di kafe Doraemon ini dijamin lezat dan bikin ketagihan. Harganya pun relatif terjangkau. Buat kalian yang mau nogkrong di D'moners sebaiknya jangan bertepatan dengan hari libur sekolah karena tempat ini akan penuh oleh pengunjung, terutama anak-anak.

Alamat D'moners Home:
Jalan PHH. Mustofa No.73, Bandung, Jawa Barat.

Jam buka D'moners Home:
Senin - Minggu pukul 11.00 - 22.00 WIB.
Jum'at pukul 13.00 - 22.00 WIB.

Baca juga Mastarone Dapoernya Soto, Tempat Kuliner Buat Soto Lover di Bandung

6 komentar:

  1. lucu banget ini tempatnyaaaa, semuanya serba biru ya? gada yang pink atau kuning gitu? :D

    BalasHapus
  2. Aku pernah ke situ dong. Doraemonnya enak dipeluk tapi bikin ngantuk. Awas aja kalo bilang aku tukang molor *meskipun emang iya sih :D

    BalasHapus
  3. wah ga ngajak nih kesini huft :)

    BalasHapus

Terima kasih atas kunjungannya, silakan tinggalkan jejak di kolom komentar