Situ Kabuyutan tersembunyi di balik perbukitan hijau dan dikelilingi hutan pohon pinus yang membuat pemandangan di sekitar terlihat sangat indah. Airnya sangat jernih dan terlihat kehijauan memantulkan cahaya matahari.
Danau yang terletak di antara perbatasan Kecamatan Pakenjeng dan Kecamatan Bungbulang ini memiliki bentuk yang memanjang dan di bagian ujungnya terdapat aliran sungai kecil menuju hutan pinus.
Tempat wisata alam ini cocok banget buat ngadem karena udara di sekitar danau sangat sejuk dan suasananya hening. Nampak di sekeliling danau diselimuti rumput yang menghijau begitu menyejukkan mata.
Di pinggiran Situ Kabuyutan Garut terdapat tanah datar yang terbuka yang bisa dijadihan tempat istirahat. Di lahan terbuka ini kalian bisa mendirikan tenda untuk kemping bareng teman atau keluarga.
Rute Menuju Destinasi Wisata Situ Kabuyutan Pakenjeng Garut
Destinasi Situ Kabuyutan Pakenjeng bisa diakses dari Jalan Pakenjeng - Bungbulang melalui jalan Desa Bojong, Kecamatan Bungbulang.
Beberapa puluh meter kemudian setelah memasuki kawasan hutan pinus. Kemudian perjalanan menuju lokasi destinasi wisata Situ Kabuyutan Pakenjeng Garut dilanjutkan dengan berjalan kaki atau menggunakan sepeda motor menuyusuri jalan setapak yang curam dengan permukaan berupa tanah dan bebatuan.
Buat kalian yang akan berkunjung ke Situ Kabuyutan Garut disarankan membawa bekal makanan dan minuman karena di lokasi situ tidak warung atau pedagang yang menjual makanan dan minuman.
Terima kasih atas kunjungannya, silakan tinggalkan jejak di kolom komentar